Memungut Hikmah 10: Islam Tidak Mewajibkan Sekolah

Source: pinterest.com

“Menuntut ilmu itu wajib bagi setiap Muslim.” (HR. Ibnu Majah no. 224)

Islam mewajibkan kita untuk menuntut ilmu, menuntut ilmu sendiri identik dengan pendidikan, sedangkan pendidikan erat kaitannya dengan sekolah. Jadi, apakah berarti sekolah itu wajib?

Ustad Felix selalu bilang bahwa esensi utama dari pendidikan adalah karakter; bagaimana sebuah pendidikan mempengaruhi serta membentuk karakter seseorang.

Sedangkan Ustad Adi Hidayat bilang bahwa fungsi utama dari ilmu adalah untuk menjadikan kita lebih kenal dan dekat denganNya.

Dari sini aku jadi belajar, bukankah berarti jawaban dari apakah sekolah wajib atau tidak adalah pertanyaan kembali; apakah sekolah tersebut memberikan pengaruh baik pada karakter serta mendekatkan kita kepadaNya atau tidak?

Jika jawabannya iya, maka sekolah menjadi wajib. Tapi jika tidak, bukankah justru menjadi wajib bagi kita untuk mencari jalur lain yang dapat memenuhi esensi dari menuntut ilmu tersebut?

Tapi pada kenyataannya yang kebanyakan dari kita pahami sejak kecil adalah kewajiban kita sebagai anak untuk menyelesaikan jenjang pendidikan dari SD-Kuliah.

Mau itu buat belajar kek, ngejar prestasi kek, ngumpul sama temen kek, atau bahkan sekedar ngisi waktu luang; gak masalah, toh yang penting lulus kan?

Termasuk aku yang saat SMP pernah dengan santainya memilih untuk nyontek saat ujian karena malamnya lupa belajar; ya daripada nanti nilainya jelek?

Padahal kalau kita memahami konsep ini, di mana esensi pendidikannya bukan? Membentuk karakter yang baik tidak, mendekatkan kita denganNya pun juga tidak.

Konsep ini cukup banyak merubah sudut pandangku terhadap makna pendidikan itu sendiri.

Standar pendidikan yang ku pahami tak lagi berbentuk lulusan mana dan nilai berapa, tapi lebih kepada apakah yang aku ‘konsumsi’ ini akan berpengaruh baik ke karakterku dan bisa mendekatkanku kepadaNya?

Maka sumbernya tak selalu lewat sekolah, bisa dari manapun.

Bukan berarti aku bilang bahwa sekolah itu buruk, tidak. Tapi aku ingin kita semua memahami apa sebenarnya esensi yang sedang kita kejar dalam proses pendidikan yang sedang kita jalani sekarang ini.

Apakah sudah sesuai dengan konsep ‘menuntut ilmu’ yang diinginkanNya?

Sekian dulu untuk hari ini. Kalau ada kebaikan yang kalian dapat, aku akan sangat senang jika kalian juga membagikannya ke sekitar kalian. Sampai jumpa di kesempatan berikutnya!

 

Komentar